![]() |
Menggandeng beberapa organisasi intra kampus MPI Semarang Mengadakan Kajian "Aleppo Kami Bersamamu" |
Agenda kajian diawali dengan sholat Isya berjamaah yang di pimpin oleh Ust. Fuadi Abu Syam (Relawan Kemanusiaan Indonesia untuk suriah) dengan melantunkan doa qunut nazilah. Kajian ini di ikuti oleh jama'ah dengan penuh antusias. Kajian ini ditujukan untuk menggerakkan masyarakat, umat muslim dunia terkhusus di Indonesia untuk ikut peduli dengan kondisi mereka yang saat ini sangat kritis. Dan sampai saat ini respon masyarakat terkhusus umat Islam di Semarang sangat antusias sekali.
Kajian ini adalah agenda kedua dari tiga rangkaian Event yang akan dilaksanakan selajutnya. dalam penyelngaraan acara ini Mahasiswa Pecinta Islam menjalin kerja sama dengan teman-teman organisasi lain. Dan harapannya tidak hanya Event seperti ini, namun kedepannya bisa lebih besar lagi. acara ini diakhiri dengan penggalang dana oleh panitia yang akan dilakukan untuk membantu muslim di Aleppo yang sedang mengalami penyiksaan dan pembunuhan oleh rezim Basar Ashad.
Setelah sesi penghitungan dari panitia. Alhamdulillah terkumpul donasi sebanyak Rp.8.610.400, HP Samsung GT S5360, jam Digitec, Hp 4G Andromax. Semoga Allah Swt memudahkan urusan dan melancarkan rezeki bagi jamaah yang hadir serta menyumbangkan hartanya amin.
"Aleppo menjerit..
"Aleppo merintih..
"Aleppo memanggil kita..
"Kemanakah engkau wahai saudara ku?"
(MPI/Eko)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar